Orno-Noach Resmi Dilantik Sebagai Bupati Dan Wabup MBD

Orno-Noach Resmi Dilantik Sebagai Bupati Dan Wabup MBD

Ambon, Wartamaluku.com- Gubernur Maluku Said Assagaff dengan resmi melantik dan mengambil sumpah Barnabas Orno dan Benjamin Thomas Noach, sebagai Bupati dan Wakil Bupati Maluku Barat Daya (MBD) periode 2016-2021 yang berlangsung di lantai VII Kantor Gubernur Maluku, Selasa (26/4).
Dengan melalui proses yang sangat panjang, akhirnya bupati dan wakil bupati terpilih hasil pilkada serentak 9 desember 2015 dilantik sesuai SK Mendagri tentang pengangkatan Orno-Noach menjadi Bupati dan Wakil Bupati MBD. Orno dilantik berdasarkan SK Mendagri dengan nomor 131.81-3485 Tahun 2016, sedangkan Noach berdasarkan SK Mendagri nomor 132. 81-3486 Tahun 2016 yang dibacakan kepala biro pemerintahan Jasmono.

Pelantikan bupati-wakil bupati ini dilakukan bersamaan dengan berakhirnya masa jabatan Bupati dan Wakil Bupati MBD sebelumnya, Orno dan Yohanes Letelay, Setelah dilantik dan dan diambil sumpah, Orno-Noach juga menandatangani fakta integritas, diantaranya tidak melakukan tindak pidana korupsi, memanfaatkan jabatan untuk memperkaya diri.
Menurut gubernur, dengan terpilihnya kembali Orno menjadi Bupati MBD, menunjukan adanya keberhasilan yang dicapai selama kepemimpinan Orno pada periode pertama, yang memberikan kemaslahatan masyarakat MBD. “Kedepan tantangan yang dihadapi Bupati dan Wakil Bupati makin berat terutama masalah yang dihadapi saat ini seperti kemiskinan dan keterisolasian yang selalu menjadi isu sentral di MBD dan Maluku secara umum,”kata gubernur.

Lanjut Gubernur, MBD yang berbatasan dengan Timor Leste dan Australia itu memiliki potensi SDA yang berlimpah. seperti, Blok gas abadi Masela, dan pertambangan. Namun daerah ini tergolong miskin dan terisolir, berbagai ketimpangan pembangunan terjadi di daerah hasil pemekaran Kabupaten Maluku Tenggara Barat itu.
Menurut Bupati Orno, dirinya siap mengelola berbagai sektor unggulan di wilayah MBD yang dipimpinnya ini, sehingga potensi yang ada bermanfaat untuk kemakmuran masyarakat MBD.

Oleh sebab itu Bupati minta investor dapat masuk ke MBD agar bisa mengelola potensi SDA. Yang ada “Kami mengundang para investor untuk datang ke MBD, banyak peluang investasi di daerah kami, sehingga dengan adanya investor dapat memberikan peluang kerja bagi masyarakat, sehingga dapat memberikan nilai tambah bagi masyarakat kami,”katanya. (WM-01)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *