Hadiri Muspimwil PKB, BMW Akui Keberhasilan MI

Ambon, Wartamaluku.com – Hadiri Muspimwil PKB, Calon Wakil Gubernur Maluku Michael Wattimena mengakui keberhasilan Calon Gubernur Murad Ismail dihadapan ketua, sekretaris 11 DPC PKB se-Maluku, 31 anggota DPRD terpilih Kabupaten/kota dan 4 Anggota DPRD Provinsi Maluku terpilih serta ketua tim Maluku Maju Widya Pratiwi Murad (WPM).

“Dari 2019 sampai hari ini, pak murad sudah melakukan tugas dan tangung jawab yang selama 5 tahun dan banyak keberhasilan yang telah di lalui oleh Pak Murad dan Pak orno selama 5 tahun mulai 2019-2024,” ungkap Calon Wagub Maluku Michael Wattimena saat menghadiri kegiatan Rapimwil PKB yang berlangsung di Manise Hotel, minggu 15/09/2024.

Dikatakan Wattimena, selama 5 tahun itu ada banyak tantangan yang dihadapi tetapi Murad Ismail tetap tegar dan terus memperjuangkan kesejahteraan masyarakat maluku.

“Walaupun tantangan datang silih berganti, tetapi Pak MI tetap tegar memperjuangkan, kesejahteraan masyarakat Maluku.
Sejak dilantik 24 april 2019 jadi gubernur langsung mengalami cobaan gempa bumi, setelah itu masuk pada tahun 2020 datang juga cobaan dan bukan saja bersahabat dengan kita tetapi bersahabat dengan Lingkungan yang lebih luas dan Nasional yaitu pada tahun 2020 bulan maret banggsa Indonesia dan dunia mengalami Covid 19 dan itu berbagi program yang sudah dibuat dan di programkan semua
nya terjadi,” tuturnya

Menurut Wattimena, semua program di ahlikan untuk yang namanya covid 19 dan apa yang terjadi di Maluku dalam kepemimpinan MI itu pertumbuhan ekonomi, tetap terjaga dan stabil. Kemiskinan terus diturunkan dan juga bisa lihat keamanan terjaga sehingga iklim investasi itu bisa bertumbuh dan berkembang dan itu dibuktikan dengan yang nama Kredit Usaha Rakyat (KUR) mulai dari tahun 2019 -2023 selalu terjadi peningkatan yang sangat signifikan sekali dan itulah keberhasilan dari pada Pak gubernur.

“Sampai hari ini banyak yang mencibir 2M, tapi kita tidak usah terlalu mengikuti perilaku perilaku itu. Semuanya itu Fitnah dan Hoaks karena apa? tidak ada punya materi, miskin materi unruk bisa dapat menyampaikan kepada masyarakat akhirnya kita di Diskriminasikan,” ungkapnya

Saya berharap supaya kita tampilkan Ferpromens dengan ide dan gagasan yang betul – betul tegas santun supaya kita itu berbeda dengan yang lain,” tutup Michael (WM/tim).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *