Ambon, Wartamaluku.com – Johozua Max Yoltuwu resmi mendaftar di KPU Provinsi Maluku sebagai calon Anggota DPD RI daerah pemilihan Provinsi Maluku.
Usai mendaftar di KPU Maluku selasa, 09/07 kepada Wartawan Yoltuwu mengatakan, keingin dirinya maju melalui jalur Independen yakni DPD karena menurutnya, DPD merupakan salah satu lembaga yang memiliki regulasi yang kuat di pusat. DPD merupakan sebuah lembaga nasional yang para anggotanya dipilih dalam pemilu dari tiap provinsi.
Olehnya itu, Yoltuwu merasa terdorong rasa tanggungjawab untuk berperan serta dalam sebuah kerangka pembangunan, pemberdayaan masyarakat dengan ruang aktifitas yang dikordinasikan pada level pusat untuk Maluku kedepan.Terutama pada daerah-daerah pedesaan yang merupakan bidangnya selama 20 tahun terakhir ini. Ungkapnya.
Putra asal Kabupaten Maluku Barat Daya ini dipercayakan oleh Presiden Joko Widodo untuk memegang jabatan Direktur Jenderal Pembangunan Kawasan Pedesaan Kementrian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi RI. Namun di akhir massa jabatannya sebagai ASN dirinya masih tetap ingin mengabdi untuk kemajuan Maluku kedepan dengan memilih menjadi Anggota DPD RI.
Dengan pengalaman yang dimilikinya dalam pengelolaan desa, selama 20 tahun maka dirinya siap memperjuangkan aspirasi daerah dan rakyat Maluku dengan memberikan inspirasi, gagasan, bagi kehidupan masyarakat Maluku kedepan melalui Lembaga DPD tersebut. (WM)