Sejumlah Traffic Light Rusak, Dishub Janji Lakukan Perbaikan

Sejumlah Traffic Light Rusak, Dishub Janji Lakukan Perbaikan

Ambon, Wartauku.com- Sejumlah Traffic Light di Kota Ambon mengalami kerusakan, sayangnya kondisi ini sengaja dibiarkan oleh Dinas Perhubungan (Dishub). Padahal, Traffic Light ini penting untuk mengatur arus lalu lintas.

Hasil pantauan koran ini Traffic Light yang sudah tidak berfungsi secara baik, seperti yang ada di Kawasan Belakang Soya, persimpangan Jalan Pattimura, di perempatan Trikora, perempatan Masjid Raya Alfatah, dan yang paling parah di perempatan Pos Kota dan perempatan Jalan Said Perintah.

Alhasil pejalan kaki juga diresahkan dengan kondisi ini, karena mereka terkadang takut untuk menyeberang jalan karena takut terjadi kecelakaan. Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Maluku, Benny Gaspersz yang dikonfirmasi terkait masalah ini berjanji, dalam waktu dekat akan mendirikan Traffic Light Scholarsil dibeberapa persimpangan jalan di Kota Ambon.

“Kita sudah kerjasama dengan Dishub Kota dan mereka juga sudah siap untuk membangun traffic light baru dengan sistem Scolarshil,” kata Benny Gaspers. Terkait kapan akan didirikan, Gazpersz mengaku, tidak tahu menahu akan hal tersebut. Sebab pembangunan Traffic Laight di beberapa persimpangan jalan di kota Ambon bukan kewenangan Dishub Provinsi. “Kami hanya bisa berkoordinasi saja, sementara Dishub Kota yang merealisasikan, sehingga kami tidak tahu kapan traffic light itu dibangun,” ujarnya.

Traffic Ligth sistem Scholarsil, merupakan pemberi isyarat lalu lintas yang memanfaatkan tenaga matahari. Energi Matahari yang masuk ke panel surya selanjutnya dikonversi menjadi energi listrik dengan menggunakan controller yang berfungsi sebagai pengendali pengisian baterai. Gaspersz berharap, Dishub Kota Ambon segera merealisasikan pembangunan Traffic Light dengan sistem tenaga surya itu.

Sehingga apa yang menjadi keluhan pelalu lintas bisa teratasi. “Semoga Dishub Kota Ambon segera melakukan pembangunan traffic light ini dan secepatnya rampung. Masyarakat juga saya harapkan bersabar dan tetapi mematuhi rambu-rambu lalu-lintas sampai pembangunan Traffic Light tenaga Surya ini rampung,” ujar Gaspersz. (WM-Mr)

Pos terkait