Presiden Micronesia akan Lihat Sektor Perikanan Maluku

Ambon, Wartamaluku.com – Saat kedatangannya di Ambon, Presiden Micronesia diagendakan akan melihat keunggulan di sektor perikanan di daerah ini, mengingat potensi ikan terbesar ada di Maluku.

Pernyataan tersebut disampaikan Wakil Gubernur Maluku Zeth Sahuburua, usai Pemerintah Provinsi (Pemprov) Maluku, menggelar kembali rapat lanjutan, di Kantor Gubernur Maluku, Ambon, Senin (16/7/2018),untuk memantapkan kunjungan Presiden Federal State Of Micronesia (FSM), Pieters M. Cristian ke Kota Ambon, Provinsi Maluku.

“Jadi beliau akan berkunjung ke Waiheru. Di sana, beliau akan melihat langsung apakah memang betul bisa dibuktikan atau tidak, potensi ikan terbesar ada di Maluku. Nanti bisa tanyakan saja ke Dinas Perikanan yang memang sedang mempersiapkan segala sesuatunya tentang pendayagunaan seluruh fasilitas tentang ikan di sana,” ujar Sahuburua.

Selain itu, dia menyebutkan, Presiden Pieters akan melihat kondisi Maluku lainnya, khususnya yang ada di Kota Ambon.

“Dan yang terakhir, beliau mau melihat kondisi kita disini. Beliau senang mungkin, karena beliau keturunan Maluku,” jelasnya.

Sahubutua berharap, mulai dari kedatang hingga Presiden Micronesia kembali, semuanya bisa berjalan dengan aman dan lancar.

Rapat kedua persiapan kunjungan Presiden Microbedia ini, dipimpin langsung Wakil Gubernur Maluku, Zeth Sahuburua.

“Kami mengundang semua pihak yang memiliki keterkaitan, dalam rangka persiapan kunjungan orang nomor satu di Micronesia ini ke Maluku,” terangnya.

Pihak-pihak yang diundang pada rapat persiapan ini antara lain dari Kodam, Polda maupun dinas atau instansi terkait dimana lokasi-lokasi yang akan dikunjungi Presiden Micronesia

Adapun agenda yang berkaitan dengan kunjungan Presiden Micronesia ini, yakni, dimulai dengan agenda memberikan kuliah umum di Universitas Pattimura (Unpatti) Ambon.
“Untuk materi yang akan disampaikan beliau, kita belum tahu. Tapi, saya kira tentang kualitas sumber daya manusia,” pungkas Sahuburua.

Beberapa pejabat dari jajaran Polda dan Kodam yang terlihat hadir pada pertemuan ini, antara lain: Komandan Korem 151 Binaiya Kolonel inf Christian Tuhuteru, Direktur Intelkam Polda Maluku Kombes Muhammad Ansory Arifin (dirintelkam), dan Kapolres P. Ambon dan P. P. Lease AKBP Sutrisno Hadi Santoso SIK.

Pos terkait