Dobo, Wartamaluku.com – Demi pelaksanaan tugas pengamanan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Maluku tanggal 27 Juni di wilayah Kabupaten Kepulauan Aru yang aman dan kondusif, Ungkap Kapolres Aru AKBP Adolof Bormasa, SH MH saat memimpin apel pelepasan seluruh personil, baik personil Polres maupun Polsek jajaran dalam rangka pengamanan TPS. Di lapangan Yos Sudarso Dobo pada Rabu, 20/06/2018 pukul 09.00 wit.
Dalam arahannya, Kapolres mengharapkan agar seluru personil yang ditugaskan dalam pengaman di masing-masing TPS di kota maupun di Desa agar melaksanakan Tugas pengaman dengan baik. “saya berharap agar personil yang di tugaskan untuk pengamanan TPS di kota dan di desa dapat melaksanakan tugas pengamanan dengan baik”. Ungkap Kapolres.
“Selanjutnya personil Polres yang sudah ditunjuk untuk melaksanakan pengamanan langsung di TPS atau di Desa pemilihan harus segera berkoordinasi dengan para Ketua Panitia dan kepala desa agar mencari tahu kerawanan-kerawanan apa saja yg ada di TPS dan desa tersebut” Kata Kapolres .
Kapolres juga berpesan kepada seluruh anggota agar tetap menjaga netralitas dan apabila ada gangguan dan kesalahan prosedur pada saat pencoblosan agar segera melakukan koordinasi dengan panitia penyelenggara.
Sebelum mengakhiri arahan , kapolres Aru mengucapkan selamat bertugas kepada seluruh personilnya semoga seluruh rangkaian Pilkada Maluku tanggal 27 juni mendatang bisa berjalan dengan aman, lancar dan kondusif serta sukses.
Apel pelepasan juga di hadiri para Perwira Polres Aru, Ketua Panwas Amran Bugis, Ketua KPUD Viktor Sjair, Danramil Aru Dodi Masoay, Danlanal Aru Dwi Atmojo, Danki Senapan 734 Hendri Sihombing.(WM/HK)