AMBON,wartamaluku.com-Tidak ingin kecolongan dan salah memberikan rekomendasi partai,saat ini Partai Keadilan Sejahtera (PKS) lebih berbenah dan mematangkan keputusan nantinya menuju Pilkada serentak III tahun 2018 mendatang.
Ditemui WARTAMALUKU,Jumat (05/05) di Amaris Hotel,Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PKS Provinsi Maluku Azis Sangkala menegaskan,persiapan pentahapan pemberian rekomendasi terhadap bakal calon (Balon) kepala daerah,PKS perketat dengan empat syarat utama.
“Nantinya,Kami membuka pendaftaran secara terbuka.Melakukan proses ini dengan pembobotan yang memadai.Untuk itu,ada empat hal/syarat yang ingin kami tekankan .Yakni,pertama.Balon harus komitmen terhadap visi dan misinya,kedua.pendalaman visi misi,kita mengkaji,diskusi dan berdialog karena pastinya kami akan sampaikan visi misi yang kami miliki harus sejalan baru ke tahap selanjutnya.
Ketiga, penilaian struktur dan kader partai mulai dari tingkat ranting/desa sampai tingkat provinsi dan kabupaten/kota.Keempat, menilai pandangan public dalam memberikan respon kepada balon melalui survey independen dan kompeten.Kelima, ingin melihat sampai sejauh mana,drivenya untuk proses pemenangan.Punyakah dia kemampuan mendrive untuk menuju kemenangnan,”tegasnya.
Pasalnya ujar Sangkala, jangan sampai semangat balon yang kita usung nantinya hanya panas-panas tahi ayam.Deklarasi mewah ,padahal usai itu diam di tempat dan tidak bergerak.
“Semangat balon yang kita usung,harus sampai tingkat KPU memutuskan.Terkadang deklarasi mewah,padahal usai itu diam ditempat dan tidak bergerak.Ini yang repot?!,”tandasnya.(WM-UVQ)