Ambon, Wartamaluku.com – Memperingati Hari ulang Tahun Dharma Wanita Persatuan (DWP)Pemerintah Kota Ambon yang ke 25 tahun maka digelar kegiatan Donor Darah yang berlangsung di Balai kota Ambon, Kamis (13/11) dengan tema, penguatan fandasi transformasi organisasi DWP menuju Indonesia emas 2045.
Ketua Dharma Wanita Persatuan Kota Ambon, Ny Desy Kaya mengatakan aksi donor darah merupakan kegiatan kemanusian yang sangat membantu masyarakat yang memerlukan donor darah. Oleh karena itu, partisipasi dharma wanita menjadi sangat penting guna mensukseskan kegiatan dimaksud.
” Kegiatan donor darah dilakukan di kalangan ibu-ibu dharma wanita karena sangat penting dan bermanfaat bagi masyarakat di Kota Ambon,” ujar Kaya.
Sebagai ketua Dharma Wanita Kaya berharap dengan adanya kegiatan kemanusian donor darah maka diharapkan dapat membantu sesama.
Menurutnya kebutuhan darah menjadi sangat penting terutama bagi mereka yang membutuhkan. Karena itu melalui kerja sama Dharma Wanita Persatuan Kota Ambon dengan Palang Merah Indonesia Kota Ambon maka diharapkan dapat bermanfaat bagi kepentingan masyarakat.
“Kegiatan ini kami bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia Kota Ambon” tutupnya. (**).