Penandatanganan Berita Acara Hibah Jalan Pemda ke Kementrian PUPR

Penandatanganan Berita Acara Hibah Jalan Pemda ke Kementrian PUPR

Ambon, wartamaluku. com – Sebanyak delapan ruas jalan, yang terdapat Di kabupaten /kota se Maluku, teken hibah jalan provinsi/ kabupaten dari pemerintah daerah, Acara rapat daerah, ke Kementerian PUPR. “Lima tahun sekali itu, ada revue jalan.

Secara garis besar ,seperti yang Saya sampaikan tadi ,jalan nasional itu menghubungkan kegiatan-kegiatan nasional .Provinsi dengan kegiatan provinsi.

Setiap lima tahun sekali ada perubahan.Di Maluku dan Maluku Utara, totalnya adalah 1500 mata jalan,akan bertambah menjadi 1400,sedangkan kuase Dari 75 menjadi 121,”jelas Bambang Sudiatmo Sekretaris Ditjen Bina Marga,pada Kementerian PUPR, Selasa (26/09/2017) di Swisbell Hotel.

Rinciannya sambung Sudiatmo, totalnya dari 1.066 menjadi 1.771. Ruasnya dari 45 menjadi 58,sedangkan di Maluku Utara dari 512 menjdi 1.203,ruasnya dari 30 menjadi 35 . “Itu dari provinsi dan kabupaten sudah menyerahkan kepada Saya.

Dengan demikian ,Saya berhak mengurus ,kalau ada yang rusak Saya perbaiki harus total,tidak boleh ada dana di tangan kabupaten atau dana duplikasi.Kalau ada duplikasi biasanya ada salah paham,bisa berujung pada temuan,atau masalah hukum.Makanya hari ini Saya minta tadi kita tanda tangan,langsung dihapus dari kepemilikan provinsi dan kabupaten,”jelasnya.

Sekedar di ketahui, ke delapan kabupaten /kota yang masuk hibah yakni Kabupaten SBB, Malteng, Malra, Kepulauan Aru, Buru, MTB, MBD dan Kota Tual. Perincian per kabupaten /kota antara lain Maluku 12 ruas jalan terdiri dari, satu, Piru – Waisala panjang ruas 53,16 km. Dua, Taniwel – Saleman 98,82 km.Tiga, Taniwel – Sp. Pelita Jaya 61,05 km.Empat. Pelita Jaya – Piru 15,68 km. Lima, Piru – Sp. Eti – 7,15 km. Enam, Sp Eti – Kairatu 39,62 km. Tujuh, Haya -Tehoru 13,44 km.Delapan, Tehoru – Laimu 45,5 km.

Sembilan, Laimu – Werinama 40,5 km. Sepuluh, Tual – Ngadi – Tamedan 17,2 km. Sebelas, Ibra – Danar 32,51 km. Duabelas, Dobo (Bbm)-Dermaga 17,2 km. Jadi total 441 ,83 km.

Sedangkan untuk Kabupaten ke pusat yakni, Kabupaten Buru , Akses Pelabuhan ASDP Namlea 0,22 km dan Dermaga Namlea 1,72 km. SBB , Akses Pelabuhan ASDP Waipirit 0,61 km. Aru, Popjetur – Batu Goyang 25 km. MTB satu, Larat – Lamdesar Timur 48 km. Dua, Adaut – Kandar 22 km. MBD pertama, Tepa-Masbuar – Letwurung 45 km.Kedua,Lingkar Pulau Marsela 34 km.

Ketiga, Tiakur – Weet 27,95 km. Keempat Laitutun – Tutukei 8,16 km. Kelima, Tutukei-Nuwewang 7,47 km.Keenam, Pelabuhan – Wonreli-Lapter 17,5 km. Ketujuh, Manoha – Pelabuhan 8,3 km.

Pembahasan dan penandatanganan berita acara hibah jalan provinsi/kabupaten dari pemerintah daerah ke kementerian PUPR ,di lingkungan balai pelaksanaan jalan nasional XVI Ambon,selain Sekretaris Dirjen, turut dihadiri Kepala Balai Pelaksanaan Jalan dan Jembatan wilayah Maluku Satrio Sugeng Prayitno dan Darwis Daruba Kepala BUMN pusat. (WM-UVQ )

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *