Pekan Depan, Indag Kota Gelar Pasar Murah

Pekan Depan, Indag Kota Gelar Pasar Murah

Ambon, Wartamaluku.com– Menjelang Hari besar keagamaan Natal, Pemerintah Kota Ambon melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Ambon, akan menggelar pasar murah.

Kegiatan ini akan dilakukan pada dua lokasi di dalam kota yakni Negeri Hutumuri, Kecamatan Leitimur Selatan dari tanggal 5-7 Desember dan Waihaong, Kecamatan Nusaniwe Kota Ambon yang dipusatkan di Pasar Tagalaya tanggal 8- 10 Desember 2016. Demikian penjelasan Kepala Bidang Perdagangan, Indag Kota Ambon, Carolinna Silooy kepada wartawan.

Dikatakan, dipilihnya Pasar Tagalaya sebagai lokasi pasar murah, agar masyarakat dapat mengetahui masih ada aktifitas jual-beli yang dilakukan. Dalam kegiatan ini, ada delapan distributor yang turut terlibat secara langsung dalam menyediakan barang kebutuhan masyarakat diantaranya, Gema Rejeki, UD 51, Bulog, PPI, Fa. Bandil, Hipermat ACC, MCM dan Food Mart, UD. Bahagia.

Pemberitahuan kepada masyarakat, tambah Silooy telah disampaikan kepada masyarakat melalui pemberitahuan pada gereja. “Surat pemberitahuan sudah disampaikan kepada masyarakat melalui gereja,” jelasnya.

Dirinya bahkan menghimbau kepada seluruh masyarakat yang ada di sekitar lokasi pasar murah, agar dapat berbelanja dan menggunakan layanan yang ada tersebut. Sehingga kebutuhan masyarakat yang berpenghasilan rendah, dapat dipenuhi.

Dalam pasar murah yang digelar oleh Pemkot Ambon ini, sudah menjadi agenda rutin tahunan yang dilakukan menjelang perayaan hari besar keagamaan. Namun cenderung hanya kepada masyarakat yang berpenghasilan rendah.

Oleh karena itu, bagi masyarakat yang merasa dirinya memiliki penghasilan yang lebih, dihimbau untuk berbelanja secukupnya. “Bagi masyarakat yang berpenghasilan diatas rata-rata, dihimbau untuk tidak berbelanja banyak, karena pasar murah diperuntuhkan kepada masyarakat yang berpenghasilan rendah,” Demikian Silooy.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *