Kapolda Maluku & Pangdam XVI Pattimura Silaturahmi Bersama DPRD

Ambon, Wartamaluku.com – Kapolda Maluku Irjen Pol Baharudin Djafar bersam Pangdam XVI Pattimura Mayjen TNI Agus Rohman menghadiri undangan silaturahmi bersama Pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Maluku dan ketua – ketua Fraksi, yang berlangsung di ruang rapat Paripurna DPRD Maluku, Selasa 11/8/2020.

Kedatangan dua pejabat tinggi di jajaran Kodam XVI Pattimura dan Polda Maluku ini disambut oleh Pimpinan DPRD Maluku yakni Lucky Wattimury, Azis Sangkala, Melkianus Sairdekut dan Rasyad Effendy Latuconsina serta Ketua-Ketua Fraksi.

Dalam tatap muka yang bersama banyak hal yang disampaikan oleh ketua-ketua fraksi, seperti masalah perekrutmen calon siswa (Casis) baik di TNI dan juga di Polri, masalah pengamanan jelang Pilkada di empat kabupaten, dan masalah Kamtibmas di beberapa wilayah di Maluku.

Ketua DPRD Maluku, Lucky Wattimury mengatakan, pertemuan ini merupakan inisiasi dari Pangdan XVI/Pattimura untuk melakukan pertemuan dengan DPRD Maluku karena beliau baru bertugas di Maluku.

“Pertemuan ini kita harapkan bahwa persoalan-persoalan yang selama ini dibicarakan di dewan itu bisa disampaikan langsung ke pak Panglima dan pak Kapolda. Dan teman-teman lihat sendiri bagaimana suasana kebersamaan, kerjasama yang hari ini kita bangun di dewan dengan pimpinan TNI dan Polri,” jelas Wattimury kepada wartawan, usia silaturahmi.

Menurut Wattimury, pertemuan-pertemuan seperti begini penting, mengingat dewan menyadari betul bahwa penyelenggara pembangunan di Maluku mesti didukung oleh keamanan dan ketertiban masyarakat yang kuat, termasuk didalamnya bagaimana menata keamanan masyarakat yang ada di desa-desa.

 

“Dan TNI dan Polri punya struktur sampai di desa-desa itu,” ujar Wattimury.

Olehnya itu dia berharap kedepan menghadapi moment-moment penting di Maluku, seperti penanganan Covid sekarang ini, sering terjadi perkelahian antar kampung di Maluku, atau masalah batas tanah itu bisa dilihat sebagai bagian yang menjadi tanggungjawab bersama.

Sementara itu Pangdam XVI Pattimura, Mayjen TNI Agus Rahman menjelaskan, tujuan
silaturahmi ke DPRD Maluku dalam rangka memperkenalkan diri sebagai orang yang baru bertugas di Kodam XVI/Pattimura.

“Sebagai Panglima yang baru disini, apa yang bisa saya lakukan disini, karena banyak potensi yang belum tergali secara utuh,” ujar Pangdam, sembari menambahkan salah satu visinya adalah satukan kekuatan untuk meraih sukses demi terwujudnya Maluku yang aman, damai dan sejahtera.

Hal yang sama juga disampaikan
Kapolda Maluku, Irjen Pol Baharudin Djafar.

Menurutnya, pertemuan bersama DPRD Maluku adalah inisiasi Panglima, dan ini ternyata direspon baik oleh DPRD.

“Ini sebenarnya atas inisiasi panglima dan ini sangat bagus,” kata Kapolda.

Dikatakan, ingin kita sampaikan bahwa TNI dan Polri kompak. “Jangan hanya di depan wakil-wakil rakyat tetapi di masyarakat juga kita tetap solid,” tandas Kapolda. (WM)

Pos terkait