Juli 2017 Partai PDI-P Lakukan Survey Bagi Bakal Cagub Dan Cawagub Maluku

Juli 2017 Partai PDI-P Lakukan Survey Bagi Bakal Cagub Dan Cawagub Maluku

Ambon,Wartamaluku.com – Bulan juli 2017 mendatang partai PDI-P melakukan survey bagi bakal calon Gubernur dan bakal calon Wakil Gubernur Maluku peride 2018-2023 yang telah resmi mendaftar pada partai PDI-Perjuangan ,ungkap salah satu pengurus DPD PDI-P, Benhur Watubun kepada media ini, Jumat (02/06/2017).

Watubun mengatakan, proses ini adalah mekanisme yang menjadai aturan partai, sehingga para Calon Pemimpin di Maluku nantinya mesti menaati dan mengikuti setiap proses yang diamanatkan oleh Partai. Olehnya, lanjut Watubun, pihaknya sangat mengharapkan adanya dukungan dan partisipasi yang baik dari semua elemen masyarakat yang ada di Maluku, demi suksesnya proses penjaringan calon pemimpin Maluku yang lebih baik lima tahun menddatang.

Kami juga mengajak masyarakat agar mendudkung Survei yang di laksanakan nanti pada bulan juli mendatang, oleh sebab itu kami meminta dukungan dan partisipasi yang baik dari semua mayarakat Maluku untuk kegiatan penjaringan dan survey yang kami lakukan nanti di bulan juli 2017, Bahwa proses penjaringan di PDI Perjuangan sangat terbuka makanya kami minta semua pihak terutama masyarakat untuk ikut berpartisipasi penuh dalam seleksi kepemimpinan di Maluku melalui PDI Perjuangan”, Jelas Watubun.

Para bakal calon gubernur dan wakil gubernur yakni : Bupati MBD Barnabas Orno, petahana Said Assagaff, Ketua DPP PDIP Komarudin Watubun, Inspektur IV Jamwas Kejaksaan Agung Herman Koedoeboen, mantan Bupati MTB Bitzael S Temmar, Bupati Bursel Tagop S Soulisa,Dirjen Pengembangan Daerah Tertentu Kementerian Desa, PDT dan Transmigrasi Johozua Max Yoltuwu dan Kepala Korps Brimob Polri Irjen Murad Ismail.yang masuk sebagai kandidat kuat balon Gubernur Maluku.

Sedangkan balon wagub yaitu: Bupati Malra Andreas Rentanubun, mantan Bupati SBT Abdullah Vanath, Sekretaris DPD PDIP Maluku Lucky Wattimury, Kepala Badan Ketahanan Pangan Provinsi Maluku M.Z Sangadji, Ketua DPD Golkar Papua Barat Mozes Rudy Timisela, Ketua DPC PDIP Bursel Samy Latbual, Ketua DPD PDIP Maluku Edwin Huwae, mantan Wakil Bupati MTB Lukas Uwuratuw, , dan Wakil Ketua DPD PDIP Maluku Everd Kermite.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *