Ambon, Wartamaluku.com – Miliki Skill yang berlian untuk membangun Maluku mulai dari Desa kini semakin menguat di kalangan masyarakat maupun Partai politik, salah satu Bakal Calon Gubernur Maluku Johozua Max Yoltuwu (JMY) Bersama Tim Relawan Resmi mengembalikan Berkas pendaftaran di Partai Demokrat dan partai Nasdem, Rabu,19/07/2017.Kehadiran Yoltuwu, di sambut Gembira oleh Ketua DPD dan Fungsionaris Partai Demokrat maupun ketua DPW dan Tim Penjaringan partai Nasdem.
Yoltuwu memiliki konsep Dengan Membangun Dari Desa, JMY Yakin dan sangat optimis mendapatkan Rekomendasi dari partai Demokrat karena Yoltuwu merasa memiliki mitra dengan beberapa tokoh Demokrat di Komisi V, dan juga ada kedekatan JMY dengan Ketua Umum partai Demokrat Susilo Bambang Yuhdoyono, sebab Partai Demokrat ini bagian dari sistem berkelanjutan dan terencana dalam pembangunan Ekonomi Indonesia dengan bertolak pada Daerah termasuk di dalamnya Provinsi Maluku.
“Saya sangat optimis dan yakin mendapat rekomendasi dari partai Demokrat sebab partai Demokrat adalah bagian dari sistem pembangunan ekonomi Indonesia, dan ada juga kedekatan kami dengan bapak Ketua Umum” ucap Yoltuwu.
Sementara itu, Kedatangan di rumah Restorasi juga di Sambut Gembira oleh Ketua DPW dan Tim Penjaringannya.JMY juga yakin akan mendapat rekomendasi partai Nasdem sebab selain ada kedekatan, warna faforit JMY adalah warna Biru, yang adalah warna Partai Nasdem. Ini dikatakan JMY usai mengembalikan berkas Pendaftaran di partai Nasdem.
Menurut JMY, selama kurang lebih beberapa tahun belakangan ini sebagai Dirjen pembangunan kawasan pedesaan mereka mengawal program-program APBN untuk membangun pedesaan melalui dana desa yang di khususkan untuk membangun Desa.
Beberapa tahun terakhir ini, “kami mengawal program-program APDN untuk membangun pedesaan melalui dana Desa dan dana-dana yang dikhususkan untuk membangun transportasi di daerah tertinggal dan itu meliputi semua kabupaten kota di Maluku”.
Saya juga posisikan diri di posisi paling bawah dari mereka yang ikut turut membangun Negeri ini beberapa tahun belakangan ini. “Dengan pengalaman saya 15-30 tahun.15 tahun menteri dalam Negeri di kementrian Desa tertinggal dan 15 tahun di Bidang Pemberdayaan Masyarakat Dan sudah Waktunya Bersama Partai Nasdem membangun Maluku mulai dari Desa.
JMY mengakui Sampai saat ini hasil survei masih di bawah tetapi bagi JMY tidak jadi soal sebab Tim Relawan masih bekerja keras untuk pengenalan dirinya kepada masyarakat Maluku.
“Sesuai Hasil survei memang saya masih di bawah Namun saya beserta tim akan terus melakukan pengenalan kepada Masyarakat, saya tidak membawa sesuatu untuk Maluku,tetapi saya bekerja Untuk Maluku di Daerah tertinggal”. Apabilah saya di percaya Untuk Pimpim Maluku maka saya akan tinggal di Desa,Kepala SKPD dan seluruh struktur pembangunan tinggal di Desa,oleh sebab Mari Kita Bangun Maluku Dari Desa. Ajak JMY.
Sementara itu, Ketua Wilayah Partai Nasden Hamdany Laturua yang juga Bakal Calon Wakil Gubernur Terkagum- kagun dan memberi Apresiasi yang besar.
Dan menurutnya, Partai Nasdem memberikan Rekomendasi kepada Bakal Calon Bukan Berpatokan pada pendekatan Survei,Survei bukan menjadi Indikator utama dalam memberi Rekomendasi,namun ada juga Indikator lain yang dijadikan sebagai bahan untuk memberikan rekomendasi.
” Sangat salah dan Berdosa Apabilah Beliau (Johozua Max Yoltuwu) di rekomendasikan oleh partai lalu kita tidak memilih Beliau”lanjutannya:Apabilah Ketua Umum memberikan wewenang kepada Ketua Wilayah Penuh untuk berikan rekomendasi maka Saya Pilih Bapak Max Yoltuwu.Ucap Hamdany.
Bagi Laturua, siapa saja bisa untuk membawa perubahan,membangun Fisik tetapi Masyarakat Butuh Orang Ahli,butuh Skill dan Bapak Max adalah Gurunya. Akui Ketua DPW Nasdem.(WM)