Gubernur Akui Potensi Alam Maluku Belum Tersentuh

Gubernur Akui Potensi Alam Maluku Belum Tersentuh

Ambon, Wartamaluku.com- Gubernur Maluku, Ir Said Assagaff mengakui bahwa pasokan potensi sumber kekayaan alam yang ada di negeri raja-raja ini belum tersentuh secara maksimal, termasuk di dalamnya sumber- sumber energi yang terbarukan maupun yang tidak dapat diperbarui.
Bukan itu saja, potensi perikanan dan kelautan, serta beragam potensi perkebunan, kehutanan, pertanian, pertambangan, dan moral solidaritas sosial antar masyarakat, itu sudah cukup menjadikan kita bangga akan daerah ini.

Namun, kebanggaan itu tidaklah cukup, jika kita tidak berbuat sesuatu atasnya. Karena itu, dengan perspektif kemandirian, kita perlu mengimbangiya dengan potensi diri. “Saya kira hendak diuarakan oleh pahlawan-pahlawan kita bahwa mereka ingin lepas dari cengkraman penjajahan, sebab mereka menolak eksploitasi secara sepihak atas seluruh kekayaan alam negeri ini,”

Dikatakan, pada usia maluku yang ke 71 tahun ini harus Kerja Nyata Menuju Maluku yang rukun, relegius, damai, sejahtera, aman, berkualitas dan demokratis’. Substansi ini adalah kehakekatan melayani. Apalagi kata gubernur, Maluku sementara siap memasuki era kebangkitan Masyarakat Ekonomi Eropa (MEA). “Kita harus rumuskan sumber daya kita dengan baik, agar ada kompetisi dan daya saing,” tandas gubernur.

Masih kata gubernur, hadirnya blok gas alam abadi Masela telah berimplikasi luas pada transformasi peningkatan kesejahteraan masyarakat secara cepat di Maluku. Tetapi juga mengandung kecemasan, bisakah Blok Masela menjadi berkah bagi kita. “Saya kira kta harus menjawabnya dengan kerja keras. Karena itulah menjelang tahun ketiga kepemimpinan saya dan pak Wakil gubernur, saya ingin mengatakan bahwa prioritas tanpa kualitas adalah ketertinggalan. Dan kualitas tanpa kerja keras adalah kemalangan,” jelas orang nomor satu di provinsi ini.

Selama 71 tahun membangun Maluku, banyak kemajuan yang dicapai, tetapi harus diakui masih banyak pula yang harus dikerjakan bersama. Karena itu gubernur mengajak jajaran aparatur sipil negara di Maluku, untuk terus mendukung dan mensukseskan setiap agenda pembangunan yang dilaksanakan antara lain, Pertama,penyelenggara Pemilukada secara serentak di lima kabupaten kota yakni Kota Ambon, Kabupaten SBB, Buru, Maluku Tengah, dan Kabupaten MTB.

Diharapkan ivent politik lokal dapat berlangsung aman, damai dan demokratis serta menghasilkan pemimpin daerah yang berkualitas penuh amanah. Kedua, pada Februari mendatang Kota Ambon akan dipercayakan menjadi tuan rumah Hari Pers Nasional (HPN). Ketiga, mengajak Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk tetap menjadi kekuatan perekat bangsa dengan jalan membangun perdamaian yang abadi dan mengukir prestasi yang dilandasi hati, supaya kebersamaan tetap terjalin. ujar gubernur. (WMP.01)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *