DPW PKS Maluku Maksimal Kirim Tiga Nama Balon Ke DPP

DPW PKS Maluku Maksimal Kirim Tiga Nama Balon Ke DPP

Ambon, Wartamaluku.com – DPW Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Maluku,maksimal mengirimkan tiga nama bakal calon (balon) Gubernur/wakil Gubernur ke Dewan Pimpinan Pusat (DPP) partai berjuluk partai Dakwah itu. Hal tersebut harus dijalankan Ketua DPW dan pengurus wilayah lainnya,setelah amanah yang diberikan oleh Presiden PKS H.Muhammad Sobibul Iman,PhD saat kedatangannya pekan lalu ke Ambon.

“Balon gubernur/wagub,minimal dua nama yang kita kirim ke DPP.Bisa juga tiga,tergantung dari perkembangan yang ada,sesuai amanah Presiden PKS.Supaya,ada pilihan yang jelas dan tepat pada pilkada yang menjawab keinginan masyarakat,terhadap figur baru,yang ingin kita nilai secara comprehensive,”tutur Suhfy Majid,Wakil Ketua DPW PKS Maluku di Ambon,Senin (17/07).

Apalagi,sehari penuh,Minggu (16/07) kemarin,seluruh pengurus DPD pada 11 kabupaten/kota di Maluku,adakan musyawarah wilayah (muswil) khusus,membahas pentahapan lanjut yang dipersiapkan DPW guna mengirimkan nama balon yang layak ke DPP.Setelah pentahapan pendaftaran,DPW akhirnya ditetapkan tujuh balon gubernur dan empat balon wagub yang lolos verifikasi.Sekarang,masuk tahapan sosialisasi balon ke 11 kabupaten/kota.

“Sosialisasi ini,akan dilakukan pada 11 kabupaten/kota.Karena sejak awal,kita telah menkonstruksi mindset yang sama di seluruh DPD PKS Kota,”jelas Majid.

Menurutny,DPW membangun sosialisasi pada dua level.Yakni,level kader dan level struktur sampai tingkat ranting.Bertujuan,untuk membangun kesamaan berpikir dan kami ingin membangun tradisi bahwa,rekomendasi PKS nantinya dua atau tiga nama itu,berasal dari arus bawah.Terutama,dari struktur partai serta masyarakat secara umum. “Arus bawah itu,harus kita dengar,menjadi penyangga paling utama.Karena,mereka yang akan menjadi tim,yang sangat kita harapkan,bisa bekerja memenangkan calon,”nilainya.

Disamping itu,Ketua DPW PKS Maluku,Abdullah Asis Sangkala,saat memberi arahan sebelum di mulainya rapimwil khusus kemarin pun mengungkapkan,terhadap pembangunan Maluku ke depan,berharap seluruh kandidat punya komitmen dan sinkronisasi terhadap Maluku.

“Kami berharap ,seluruh kandidat punya komitmen dan sinkronisasi terhadap Maluku. Sebagaimana kita rasakan wilayah Maluku masih dalam ketertinggalan.Siapapun yang direkomendasikan PKS,harus serius terhadap hal ini,”tegas Sangkala.

Sambungnya, Ketua Wilayah Indonesia Timur PKS,Muhammad Kasuba menyarankan,agar memberikan ruang kepada para tokoh,untuk beri penilaian kepada balon.Seperti,Rektor,Pemuka Agama dari tingkat desa hingga provinsi,Tokoh Pendidikan serta para tokoh lainnya dari berbagai elemen yang disegani masyarakat untuk dimintai penilaiannya.(WM-UVQ)

Pos terkait