DPRD Maluku Harap, Program Pemberdayaan Turunkan Angka Kemiskinan

Ambon, Wartamaluku.com – Komisi III DPRD Maluku berharap program pemberdayaan pada dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Maluku melalui kelompok usaha ekonomi produktif bisa menurunkan angka kemiskinan, pengangguran.

Karena itu, untuk meningkatkan keberhasilan kelompok diperlukan dorongan dari Dinas Perindag Maluku kepada masyarakat, dengan mensosialisasikan program yang lebih intensif dalam usaha ekonomi produktif. Demikian dikatakan Ketua Komisi III DPRD Maluku Anos Yermias kepada wartawan di Ambon, Jumat, 13/3/2020.

Menurutnya, upaya – upaya program pemberdayaan yang dilaksanakan, diperlukan peningkatan untuk jenis usaha dengan memberikan pelatihan dan ketrampilan bagi mereka.

“Dalam rapat ini yang menjadi catatan bagi komisi, hal yang perlu diingat kedepan harus dievaluasi berapa besar dampak yang diberikan oleh Perindag bisa menurunkan angka kemiskinan, pengangguran.” ujarnya.

“Kami mengharapkan pola pemberdayaan yang dilakukan menyeluruh terhadap seluruh kegiatan dan program-program pemberdayaan yang telah dilaksanakan dapat diterima dengan baik oleh masyarakat.” ungkap Yermias. (**).

Pos terkait