Dari Pantai Natsepa, JMY Umumkan Cawagub Yang Dilirik

Dari Pantai Natsepa, JMY Umumkan Cawagub Yang Dilirik

Ambon, Wartamaluku.com – Dalam suasana santai di pantai natsepa Johozua Max Yoltuwu (JMY) salah satu bakal calon gubernur maluku periode 2018-2023 mengumumkan bakal calon wakil gubernur yang selama ini dilirik oleh dirinya.

Calon gubernur maluku ini kepada awak media di pantai natsepa sabtu 16/06/2017 mengatakan “kami segera melakukan survei internal kepada beberapa tokoh yang menjadi nominasi, dalam dinamika politik kami mencoba untuk menyampaikan informasi mengenai pasangan atau mitra tanding yang harus segera masuk didalam agenda survei. Hal ini merupakan kepentingan partai politik untuk membangun hubungan atau survei secara internal”.

Oleh sebab itu yang menjadi nominasi utama “kami antara lain: Abua Tuasikal ( Bupati Maluku Tengah), Tagop S.Soulisa (Bupati Buru Selatan), Hamdani Laturua ( Ketua DPW Partai Nasdem Provinsi Maluku), Hj. Lakadir (Tokoh di Bidang Kehidupan Komunitas Masyarakat Maluku), Raden Ayu Hindu Hasanusi (Ketua DPW Partai Hanura Provinsi Maluku), Ismain Lukuhali (Tokoh Dari Maluku Tengah),Lutfi Sanaky (Anggota DPRD Provinsi Maluku sekaligus Ketua Penesehat Dewan Pertimbangan Partai Gerindra).“Kita sengaja ambil point 7 sebagai nomor gerakan, karena angka tujuh adalah angka yang sangat menarik di hati,” tuturnya

Kandidat cawagub yang kami lirik ini didalamnya ada dua bupati yang sudah bermitra dengan kementrian desa tertinggal,transmigrasi Republik indonesia tentunya mereka sudah memiliki konsep mengenai pembangunan dan pemberdayaan masyarakat.

Selain itu ada juga terdapat tokoh wanita (Ayu Hasanussy) yang menurut JMY tokoh wanita yang akan mewakili unsur perempuan dalam membangun maluku.

JMY adalah salah satu figur terbaik maluku yang saat ini masih menjabat Direktur Jenderal Pengembangan Desa tertentu (PDTU) dan Plt.Direktur Jenderal Pembangunan Desa Tertinggal Kementrian Desa, Pembangunan daerah tertinggal dan transmigrasi RI ini ingin membangun maluku sampai titik terjauh, dan figur-figur seperti JMY inilah yang dibutuhkan masyarakat. (WM)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *