Ambon,Wartamaluku.com- Saya sangat setuju jika dalam hal pengolahan blok masela dilakukan di darat atau kilang darat,hal tersebut disampaikan oleh Bupati Maluku Barat Daya,Barnabas Orno kepada wartawan Wartamaluku.com.
Dikatakan,dirinya (Orno-red) sangat setuju jika pengolahan tilang minyak blok masela di bangun di darat,hal tersebut dilakukan guna menguranggi jumlah kemiskinan dan penganguran di Maluku umumnya dan Kabupaten Maluku Tenggara Barat(MTB) dan Maluku Barat Daya (MBD) khususnya” jika di bagun di darat saya yakin semuanya akan senang dan saya yakin Pemerintah Pusat (Pempus) akan sejutu dangan tilang darat tersebut” tuturnya.
Orno juga berharap pembagunan kilang darat tersebut dapat di bagun di Pulau Babar,hal tersebut mengingat kedudukan Pulau Babar sangat strategis,selain itu manurut bupati yang kembali terpilih untuk memimpin Maluku Barat Daya (MBD) lima tahun kedepan ini, selain blok masela akan ada blok- blok lain yang akan muncul yakni blok Babar,blok Luang,blok Moa Selatan dan masih banyak lagi yang tidak disebutkan,untuk itu baiknya kilang darat blok masela di bangun di pulau – pulau Babar.
Untuk itu Pemerintah Kabupaten MBD akan berusaha keras dan mempresur Pemerintah Pusat dalam hal ini Presiden RI agar proses pengolahan kilang minyak blok masela harus di bangun kilang darat dan bukan kilang yang di bangun di atas laut atau yang dikenal dengan kilang terapung,sebab hal tersebut sangat merugikan masyarakat Maluku,tuturnya mengakhiri pembicaraan. (WM-Eti)