Silahturahmi PWI Kota Tual Dengan Polres Malra

PWI Kota Tual Adakan Silahturahmi Dengan Polres Malra

Tual, Wartamalukucom- Kepengurusan baru persatuan wartawan indonesia (PWI) kota tual yang dipimpin oleh Dulla Tusiek. Bersama rekan-rekannya bersilahturahmi ke Polres Maluku Tenggara selasa 21/02/17.

Di dalam silahturahmi tersebut Tusiek menyampaikan kepengurusan PWI Kota Tual yang baru serta memperlihatkan SK kepengurusan. Dula Tusiek selaku Carteker PWI Kota Tual berharap organisasi ini kedepannya dapat bekerja sama dengan Polres Maluku Tenggara dengan bàik dalam hal pemberitaan.

Sementara itu Kapolres Malra AKBP Agus Riyanto, S.Pd.SH. menyambut baik kedatangan PWI Kota Tual dan mengapresiasi serta mengucapkan selamat atas terbentuknya kepenguruan PWI Kota Tual.

Menurut orang nomor satu di Polres Malra itu, Pers dan Polri adalah mitra kerja dan tidak bisa dilepas pisahkan. Kapolres mengajak insan Pers di Maluku Tenggara dan Kota tual agar selaku mitra kerja dapat bekerja sama dengan baik.

Kapolres juga meminta agar dibuatkan WhatsApp (WA) khusus buat Insan Jurnalis dan Polres malra agar apabila ada kejadian-kejadian yang terjadi di dua daerah ini dapat langsung di infokan lewat WA. Di akhir pertemuan, Kapolres mengharapkan agar kedepannya insan pers dan polres Malra selalu bekerja sama dan berkoordinasi terkait pemberitaan-pemberitaan yang akan dipublikasikan (Stef)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *