Ambon,Wartamaluku.com- Gubernur Maluku Said Assagaff, kepada pers diruang sekretariat HPN, mengatakan sudah ada warning dari pihak istana Presiden RI Joko Widodo akan merayakan pergantian malam tahun baru di Kota Ambon Provinsi Maluku.
Yang mana, pihak istana telah menghubungi Sekda Maluku Hamin Bin Thahir, untuk membicarakan tentang kehadiran Presiden pada tanggal 31 Desember nantinya.
Namun, selaku Gubernur, saya sangat mengharapkan ada surat resmi menyangkut kedatangan Presiden. Dengan demikian, ada rapat dengan Presiden dan saya berusaha untuk menanyakan langsung menyangkut kepastian kehadiran Presiden di Kota Ambon Provinsi Maluku.
Selain itu juga saat saya makan siang di Jakarta dengan bersama Kapolri dan turut membicarakan kehadiran Presiden, hingga Kapolri bersedia sebelum kunjungan Presiden ke Kota Ambon, Kapolri lebih dulu hadir untuk melihat situasi dan kondisi Maluku.
Disisi lain, Menteri Perikanan dan Kelautan berkeinginan besar untuk hadir ke Maluku dengan agenda salah satunya yaitu membahas LIN.
Lebih lanjut, kata Gubernur, kalau sudah ada kepastian kedatangan Presiden maka akan dibuat pelaksanaan Perayaan Maulid Nabi Muhammad Saw dimesjid Raya Alfatah. Setelah itu beranjak ke lapangan Brimob Tantui dengan berbagai suguhan acara yang dilaksanakan diikuti dengan doa bersama dan selanjutnya ke jembatan merah putih untuk merayakan malam pergantian tahun 2016 ke 2017.
“Saya berharap, dengan kehadiran Presiden dapat memberikan nuansa besar bagi seluruh masyarakat Maluku untuk menjadikan jembatan merah putih sebagai ikon nasional,”pinta Gubernur.(WM)