Ambon, Wartamaluku.com – Pasangan calon Gubernur dan wakil gubernur Maluku Hendrik Lewerissa dan Abdullah Vanath semakin bersinar dalam debat publik putaran kedua atau debat Pamungkas.
Debat pamungkas calon gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Maluku yang digelar oleh KPU Maluku di Natsepa hotel Ambon, 23/11/2024 berlangsung hangat.
Dalam sesi pertama yang membahas penyampaian visi dan misi, pasangan calon nomor urut 3, Hendrik Lewerissa dan Abdullah Vanath tampil penuh keyakinan dan lantang menyuarakan perubahan yang ingin mereka bawa untuk Provinsi Maluku lebih baik.
Mengangkat tema debat “Pembangunan Infrastruktur dan Kebijakan Ekonomi untuk Kesejahteraan Masyarakat Maluku” dengan sub tema yang terdiri dari enam poin yakni yang pertama infrastruktur kepulauan dan pembangunan wilayah 3T, kedua pengentasan kemiskinan dan pengangguran, ketiga penanggulangan inflasi dan pengelolaan keuangan daerah, keempat pemanfaatan sumberdaya pertambangan untuk kesejahteraan, kelima pembangunan pariwisata, industri kreatif, dan penguatan ekonomi lokal, serta keenam pengelolaan sektor perikanan, pertanian dan ketahanan pangan.
Pasangan calon gubernur Maluku Hendrik Lewerissa mengatakan Maluku adalah Provinsi kepulauan yang memiliki karekteristik, georafis yang tidak mudah, Karena itu, pembangunan infrastruktur di Maluku harus menjadi konsen utama Pemerintah. “Pembangunan infrastruktur ini tujukan untuk meningkatkan konektivitas antar wilayah guna mempermudah distribusi barang, manusia dan jasa di pulau – pulau yang ada di Provinsi Maluku.
Selain itu, Pemerintah juga harus fokus mengelola sumber daya alam di Maluku pada semua sektor, baik di sektor perikanan pertambangan, pertanian pariwisata dan sektor ekonomi kreatif lainnya,” ungkapnya
Selain itu, kata Lewerissa, program pengentasan kemiskinan dan pengangguran juga menjadi prioritas pasangan LAWAMENA.
Diakhir debat pasangan Lawamena mengungkapkan rasa syukur atas proses hingga pencoblosan nanti, pasangan Lawamena telah memaparkan dari hati yang jujur. Jika masyarakat Maluku memberikan mandat untuk memimpin Maluku maka dengan program yang sederhana, realistis tapi terkait kepentingan masyarakat Maluku yang mendesak. Karena itu, jangan lupa pilih pasangan nomor urut 03 Hendrik Lewerissa dan Abdullah Vanath.
” Pasangan Lawamena berkomitmen menjadi pelayan bagi masyarakat Maluku. Kekuasaan bagi Lawamena bukan untuk bermegah dan menzolimi orang lain, tetapi untuk memperjuangkan kepentingan rakyat dengan menghadirkan kesejahteraan dan keadilan bagi rakyat di Maluku,” tutup Lewerissa (WM/tim).