Ambon,Wartamaluku.com- Pemerintah Daerah Kabupaten Kepulauan Aru terkesan menutup mata dalam memperhatikan segala bentuk aset milik daerah, baik yang ada di kota Dobo maupun di luar kota Dobo. Contoh konkrit, salah satu aset daerah yang boleh di katakan sangat berharga bila di bandingkan dengan aset-aset lainya yakni Wisma Jar Garia yang terletak di kompleks Jalan Rijali Ambon.
Berdasarkan pantauan wartawan media ini dan Ketua Pergerakan Pemuda Aru (PPA) bersatu Recky Bothmir di Ambon, kondisi Wisma Jar Garia saat ini diibaratkan sebuah bangunan tua yang tak memiliki penghuni, akibat tidak terurus dengan baik, padahal setiap tahun anggaran pemeliharaan aset – aset milik daerah tersebut telah di anggarkan melalui Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD), namun sangat di sayangkan bila aset daerah yang satu ini di biarkan hingga rusak.
Melihat kondisi Wisma tersebut Ketua PPA Bersatu Recky Bothmir kepada Wartawan Media ini mengatakan Dirinya, sangat prihatin bila aset daerah yang di beli dengan uang milyaran rupiah itu di biarkan hingga nyaris rusak, Mestinya kata Bothmir Wisma Jar Garia adalah salah satu Aset Daerah yang semestinya di pelihara dengan baik guna dimanfaatkan untuk kepentingan orang banyak lebih khusus bagi para pelajar yang hendak menuntut ilmu di Ambon.
“ Saya sangat prihatin dengan kondisi Wisma Jar Garia yang terkesan di abaikan oleh Pemda Aru, pada hal selama ini anggaran pemeliharaan asset-aset ini telah di anggarkan melalui APBD, mestinya Wisma Jar Garia itu di pelihara, dirawat dengan baik sehingga bermanfaat bagi orang banyak lebih khusus bagi kaum pelajar. Olehnya Bothmir berharap Bupati dr Johan Gonga dan Wakil Bupati Muin Sogalrey sebagai pemegang kendala di Daerah ini di minta untuk memperhatikan kondisi Wisma Jar Garia yang selama ini tidak di perhatikan oleh pemerintahan lalu. (WM- P.07)