Besok, Rencana 10 Pasien Covid di RSUD dievakuasi Ke RSUP Leimena

Ambon, Wartamaluku.com – Ketua Harian Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Provinsi Maluku Kasrul Selang mengungkapkan, RSUP dr Johanes Leimena yang berlokasi di Desa Rumahtiga Kecamatan Teluk Ambon mulai besok akan beroperasi khusus melayani pasien COVID-19.

Karena itu, direncanakan pada waktu bersamaan, 10 pasien terkonfirmasi positif COVID-19 dari RSUD dr Haulussy-Ambon akan dievakuasi ke RSUP Leimena untuk menjalani perawatan intensif.

“Katong rencana besok besok RSUP Leimena beroperasi . Kalau jadi, ada bawa pasien terkonfirmasi positif dari RSUD Haulussy 10 orang kesana. Mudah-mudahan lancar-lancar saja,” kata Kasrul kepada awak media di kantor Gubernur Maluku, Selasa (26/5/20).

Sementara, pasien yang masih menunggu RDT kedua di RSUD Haulussy yang notabene adalah tenaga medis dan tenaga non medis, kata dia tidak dipindahkan. Karena disana khusus pasien COVID-19.

Untuk pelayanan di RSUP Leimena, lanjut Kasrul, pihaknya telah menyiapkan 120 tenaga medis yang nantinya akan dibagi dalam 4 shift kerja berisi 30 orang.

Mereka diambil sedikit-sedikit dari setiap Puskesmas di Kota Ambon, RS swasta dan pemerintah seperti di RS Tulehu. Mereka telah diberi on job training selama dua hari.

“RSUP Leimena khan sarana dan prasaran semua ada. Kecuali tim medis yang belum ada. Nah tim medis kita sediakan 120 orang. 2 hari ini kita persiapan. Kemarin dan hari ini masih dibriefing tenaga medisnya. Tadi sempat beta cek kesana. Sudah sangat siap untuk operasional besok,” tutup Kasrul yang juga Sekda Maluku itu. (**)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *