Piru,Wartamaluku.com- Pemerihati kemansuian yang berada di Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB) Susan Kakerissa menyatakan kesehatan haruslah menjadi perhatian pemerintah dikarenakan sampai dengan hari ini masih banyak warga yang belum tersentuh dalam bidang kesehatan.
Dikarenakan kurangnya dokter baik itu dokter umum maupun dokter spesialis hingga sangat penting jadi perhatian pemerintah Kabupaten.
Lanjutnya,seandainya pemerintah memberikan perhatian dengan hadirnya para dokter di Kabupaten SBBarat maka hal itu akan memberikan suatu kebahagiaan bagi warga masyarakat.
“Mereka sudah dengan mudah mendapatkan pelayanan dimana tidak lagi harus mengeluarkan dana besar untuk pergi berobat karena kita tahu bersama warga di SBB juga masih banyak yang tergolong tidak mampu,” jelas Kakerissa.
Masih kata dia, kalau ada dokter maka sudah dengan mudah warga pergi untuk memeriksakan diri mereka, sebab sekarang ada yang sakit namun karena terkendala dengan dana maka tidak pedulikan kesehatan,”tuturnya, sembari menambahkan, sekarang ini pendidikan sudah dapat tertangani dengan baik hingga kedepan kesehatanlah yang mesti menjadi perhatian agar supaya warga SBB dalam segala hal benar-benar sehat. Kalau hal itu sudah terwujud maka pendidikan dan kesehatan sudah beralan sejajar dan rakyat tidak lagi mengeluh.(WM-Mr03)