Bupati Lantik BPD Pulau-pulau Aru

Aru, Wartamaluku.com – Bertempat di Gedung Balai Desa Wangel, Bupati Kepulauan Aru dr Johan Gonga melantik Anggota Badan Permusyawaratan Desa se Kecamatan Pulau-pulau Aru periode 2020-2026, Sabtu 29/2/2020.

Sebanyak 65 anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) dari 13 desa di Kecamatan Pulau-pulauan Aru dilantik dan diambil sumpahnya.

Pelantikan Anggota BPD berdasarkan surat Keputusan Bupati nomor 140/27 Tahun 2020 tentang Pengengkatan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Kecamatan Palau-pulau Aru.

Dalam sambutannya Bupati dr Johan Gonga mengatakan sesuai Peraturan Menteri Dalam Negeri nomor 110 Tahun 2016 Tentang Badan Permusyawaratan Desa, BPD merupakan lembaga perwujudan demokrasi dalam penyelenggaraan pemerintah desa, selain itu BPD sebagai perlemenya desa.

Dikatakan Bupati, berdasarkan ketentuan, tugas BPD sangatlah sulit.
Anggota BPD harus membahas, rancangan peraturan desa bersama kepala Desa.
BPD juga melaksanakan pengawasan terhadap pelaksanaan peraturan desa dan peraturan kepala desa.

Dan tugas BPD lainnya mengusulkan pe ngangkatan dan pemberhentian kepala desa dan membentuk penitia pemilihan kepala desa, serta menggali, menampung, menghimpun dan menyalurkan aspirasi masyarakat.

Terkait dengan bantuan keuangan desa dari tahun ke tahun terus meningkat, karena itu menurutnya, perlu ada fokus-fokus pembangunan di desa yang jelas, agar anggaran dari pemerintah dapat terserap dengan baik, dan dapat di rasakan langsung manfaatnya oleh masyarakat serta dalam mengelola anggaran tersebut harus sesuai dengan peraturan dan perundang undangan ucapnya.

Kepada anggota BPD yang baru dilantik agar dalam pelaksanaan pembangunan di desa harus saling menghormati dan menjalin keharmonisasian dengan baik agar terwujud kondusifitas jangan sampai saling menjatuhkan dalam pelaksanaannya dengan prisip gotong royong dan jangan ada yang saling menjatuhkan.

Terkhusus bagi para kepala desa, BPD merupakan mitra kerja yang baik, dalam melakukan penyelenggaraan pemerintahan di desa, hendaknya perlu ditumbuhkembangkan partisipasi dan peran aktif masyarakat dalam proses pemerintahan dan pembangunan didesa.

Saya berharap agar Kepala desa dan anggota BPD yang baru dilantik, dapat bersinergi dalam mendorong penyelenggaraan pemerintahan di setiap desa berjalan dengan baik. (WM.Tim)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *