Ambon, Wartamaluku.com – Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Maluku telah memastikan tanggal 5 Desember ini menggelar pertemuan rutin tahunan. dengan maksud, menyampaikan kinerja perekonomian Nasional Tahun 2018 dan peran Bank BI dalam menjaga stabilitas moneter, makro ekonomi dan stabilitas sistem keungan selama tahun ini.
Dalam kegiatan tersebut direncanakan akan dihadiri oleh Gubernur Maluku, Pimpinan Daerah di Maluku, Anggota komisi XI DPR- RI, Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah ( OPD), Forkopimda, Pimpinan Perbankan dan Korporasi non bank, Akademisi, Pengamat Ekonomi, pelaku usaha, dan media massa di Maluku, yang akan berlangsung di Santika Hotel Ambon.
Menurut Kepala Bank Indonesia Perwakilan Maluku, Bambang Pramasudi pertemuan ini adalah tindaklanjut dari pertemuan nasional yang digelar November lalu, yang dihadiri oleh Presiden RI,Joko Widodo, Pimpinan Lembaga Negara dan perwakilan sejumlah lembaga Internasional. Ungkapnya kepada wartawan dikantornya, senin 03/12/2018.
Oleh sebab itu, BI Maluku, dalam kesempatan tersebut akan menyampaikan pandangan Bank Indonesia mengenai kondisi perekonomian terkini, tantangan dan prospek kedepan, serta arah kebijakan Bank Indonesia. Ungkap
Pramasudi juga menjelaskan dalam kapasitas BI Maluku, akan dipaparkan tentang prospek ekonomi Indonesia jangka pendek maupun dalam jangka menengah termasuk juga menyampaikan pelajaran penting perjalanan ekonomi 2018 agar dapat memperkuat ketahanan dan mendorong pertumbuhan ekonomi kedepan ditengah kondisi ekonomi global yang masih akan kurang kondusif.
Bahkan perkembangan ekonomi, stabilitas sistem keuangan dan sistem pembayaran di Provinsi Maluku.
Akhir dari rangkaian pertemuan tahunan tersebut, BI Maluku juga akan memberikan reward berupa apresiasi penghargaan kepada lima belas kategori baik OPD yang dianggap produktif dalam menjaga stabilitas dan pengendalian inflasi, perbankan yang paling aktif dalam penerapan GPN, Korporasi, Individu, dan kelompok usaha, sebagai bentuk apresiasi atas kinerja terbaik pelaku ekonomi dan pemangku kepentingan, serta merefleksikan jalinan sinergi antara Kantor Perwakilan BI Maluku dan pelaku ekonomi yang secara bersama juga membantu pemerintah daerah, OJK dan otoritas lainnya dalam mewujudkan stabilitas makro ekonomi di Maluku termasuk turut serta memfasilitasi akselerasi pertumbuhan ekonomi secara sehat dan berkesinambungan.